Bersama Warga Koramil 0811/13 Tambakboyo Bersihkan Masjid Al Amin Desa Dasin Tambakboyo Tuban Jelang Idul Fitri

    Bersama Warga Koramil 0811/13 Tambakboyo Bersihkan Masjid Al Amin Desa Dasin Tambakboyo Tuban Jelang Idul Fitri

    TUBAN, – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Koramil 0811/13 Tambakboyo menggelar kegiatan Karya Bakti dengan membersihkan masjid Al  Amin di Desa Dasin RT 02 RW 04 Kecamatan Tambakboyo Kabupaten Tuban yang dipersiapkan untuk Sholat Idul Fitri. Minggu (01/5/2022).

    Dari tinjauan di lokasi, Koramil 0811/13 Tambakboyo tersebut tampak antusias melakukan aksi sosial ini. Salah satu masjid yang dituju adalah Masjid Al Amin yang terletak di Desa Dasin.

    “Hari ini kita gelar Karya Bakti bersama warga dengan membersihkan masjid yang akan dipergunakan untuk Sholat Idul Fitri 1443 H. Untuk itu kita kerahkan babinsa dalam kegiatan ini, ” ujar Pjs. Danramil 13 Tambakboyo Letda Inf Sunaryo.

    Sejumlah sudut ruang masjid tak luput dari aksi bersih-bersih oleh petugas. Danramil berharap, dengan kegiatan membersihkan masjid jelang Idul Fitri ini masyarakat semakin nyaman dan khusyuk dalam beribadah.

    Letda Inf Sunaryo menambahkan, meski kegiatan shalat Ied tak dibatasi, namun ia kembali mengimbau kepada para pengurus masjid untuk tetap memperketat pelaksanaan protokol kesehatan.

    “Harus tetap menaati protokol kesehatan, mengingat pandemi Covid-19 ini belum sepenuhnya berakhir. Jadi kami imbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap memakai masker dan mengikuti vaksinasi, semoga perayaan Idul Fitri 1443 H ini berjalan dengan khusuk, nyaman, dan sehat, ” tandasnya.

    Sementara itu, Lilik Kustiono, Kepala Desa Dasin, mengucapkan terimakasih kepada bapak – bapak TNI yang telah melaksanakan bersih-bersih di Masjid Al – Amin Desa Dasin ini.

    “Kami dari Pemdes Desa Dasin dan Pengurus Masjid menyampaikan banyak-banyak terimakasih atas bantuannya dari Koramil Tambakboyo yang telah mendukung kegiatan kebersihan dipagi hari ini, sehingga nanti pada saat dipergunakan untuk kegiatan Solat Ied, jamaah merasa nyaman, ” ujarnya. (ombess)

    TUBAN
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Di Penghujung Ramadhan Dandim 0811 Tuban...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Kodim 0811, Polres Tuban Gelar Apel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Raih ISO 9001:2015, SSDM Polri Terus Tingkatkan Kualitas Rekrutmen Anggota
    Gembleng Para Taruna SMK TJP Tuban, Babinsa Koramil 0811/01 Kota Berikan Pelatihan Dasar Kepemimpinan
    Berikan Kejutan Tumpeng Dalam Rangka HUT TNI Ke-79, Anak TK Datangi Markas Koramil 0811/02 Palang
    Danramil 0811/04 Merakurak Mewakili Komandan Kodim Hadiri Wisuda V Sarjana Strata 1 Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (Iainu) Tuban Tahun 2024
    Babinsa Koramil 0811/02 Palang Bersama BPBD Menggelar Sosialisasi Kesiapsiagaan Menghadapi Potensi Gempa Bumi Dan Tsunami Di Pesisir Pantai Kabupaten Tuban
    Kapten Inf Prayitno Bersama Forkopimda Hadiri Pembukaan MTQ Ke XXXI Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Tuban
    Sukseskan Pilkada 2024, Kodim 0811/Tuban Menggelar Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Serentak Tahun 2024 Tentang Netralitas Kepala Desa Se-Kabupaten Tuban
    Semarak HUT Ke-79 TNI, Babinsa Koramil 0811/06 Plumpang Bersama Warga Kerja Bakti Membersihkan Tempat Pemakaman Umum
    Danramil 0811/04 Merakurak Mewakili Komandan Kodim Hadiri Wisuda V Sarjana Strata 1 Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (Iainu) Tuban Tahun 2024
    Babinsa Koramil 0811/02 Palang Bersama BPBD Menggelar Sosialisasi Kesiapsiagaan Menghadapi Potensi Gempa Bumi Dan Tsunami Di Pesisir Pantai Kabupaten Tuban
    Persiapkan Mental Dan Fisik Menjelang Lomba PBB, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Gembleng Siswa MTS Darul Ulum 2 Dengan Kekompakkan Dan Kedisiplinan
    Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, Dandim 0811/Tuban Di Dampingi Kadistan Kabupaten Tuban Gelar Pertemuan Koordinasi PAT Pompanisasi
    Kasdim 0811/Tuban Menghadiri Kegiatan Pemberangkatan Karnaval Tingkat TK/RA Dalam Rangka Memeperingati HUT RI Ke-79 Tahun 2024
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Berperan Aktif Mendampingi Vaksinasi Cavac Di Wilayah Binaan
    Polres Tuban Beri Konseling dan Pendampingan Psikologi Korban Gempa 
    Polres Tuban Berhasil Amankan Pelaku Penggelapan Truk Milik PT. Varia Usaha Bahari

    Ikuti Kami